Scroll untuk baca artikel
Muba

Sumur Minyak Diduga Ilegal di Kecamatan Keluang Terbakar

×

Sumur Minyak Diduga Ilegal di Kecamatan Keluang Terbakar

Sebarkan artikel ini

BERITAPRESS, MUBA | Kebakaran kembali terjadi di salah satu sumur minyak yang diduga ilegal di wilayah Kecamatan Keluang. Peristiwa tersebut terjadi pada Minggu (19/01/2025) dini hari di area perkebunan kelapa sawit PT Hindoli, tepatnya di lokasi Kobra 1.

Permasalahan sumur minyak ilegal di Kecamatan Keluang hingga kini masih sulit diatasi. Diduga ada pihak-pihak tertentu yang memanfaatkan keberadaan sumur tersebut untuk mencari keuntungan tanpa mempertimbangkan dampak lingkungan dan risiko yang ditimbulkan.

Kapolsek Keluang AKP Yohan Wiranata SH melalui Kanitreskrim Polsek Keluang IPTU Dohan Yoanda Prima STrK mengatakan bahwa saat ini pihak kepolisian masih melakukan pengecekan dan penyelidikan di lokasi kebakaran.

“Sekarang masih cek TKP, anggota masih di dalam dan dalam proses lidik,” jelas Dohan pada Senin (20/01/2025).

Sementara itu, upaya menemukan titik lokasi kebakaran menjadi tantangan tersendiri bagi aparat. Berdasarkan informasi yang beredar, sumur minyak yang terbakar tersebut diduga milik seorang warga Kecamatan Keluang.

Permasalahan ini mengindikasikan perlunya penanganan lebih serius terhadap keberadaan sumur minyak ilegal agar tidak terus dimanfaatkan oleh oknum tertentu untuk meraup keuntungan tanpa memperhatikan dampak yang merugikan masyarakat dan lingkungan.