Scroll untuk baca artikel
Pagaralam

Terima KPU Pagaralam, Pj Walikota Harapkan Pemilu Berjalan Aman dan Kondusif

×

Terima KPU Pagaralam, Pj Walikota Harapkan Pemilu Berjalan Aman dan Kondusif

Sebarkan artikel ini

BERITAPRESS, PAGARALAM | Pj Wali Kota Pagar Alam H. Lusapta Yudha Kurnia menerima audiensi dari Komisi Pemilihan Umum (KPU) Kota Pagar Alam, bertempat di Ruang Rapat Besemah Tige (III) Kantor Wali Kota Pagar Alam, Selasa (05/12/2023).

Pada kesempatan tersebut, Ketua KPU Kota Pagar Alam Rahmat Qori Setiawan memperkenalkan anggotanya dan mengucapkan terima kasih kepada Pemkot Pagar Alam atas audiensi tersebut.

Ketua KPU juga menjelaskan bahwa untuk saat ini, persiapan Pemilu 2024 sudah menyentuh angka 75% dan masih membutuhkan support dan sinergitas dari Pemkot Unsur Forkopimda Pagar Alam, baik dalam persiapan maupun pelaksanaan Pemilu dan Pilkada mendatang.

Sementara, Pj Wali Kota Pagar Alam H. Lusapta Yudha Kurnia secara langsung menerima rombongan KPU dan juga mengucapkan terima kasih karena telah menyempatkan waktunya untuk berkunjung ke Pemkot Pagar Alam.

Pj Wali Kota menekankan kepada KPU untuk selalu berkoordinasi dengan Unsur Forkopimda, terutama terkait dengan pengamanan pemilu 2024 mendatang.

“Semoga, dengan sinergi kita semua, Pemilu dan Pilkada di Kota Pagar Alam akan berjalan dengan lancar, aman dan kondusif,” pungkas Pj Wali Kota. (09-PA)