Scroll untuk baca artikel
Berita

Launching Sekretariat Milenial Samaun-Donatus Bertepatan Dengan HSP Ke-96, Samaun: Kita Harus Bersikap SANTUN

×

Launching Sekretariat Milenial Samaun-Donatus Bertepatan Dengan HSP Ke-96, Samaun: Kita Harus Bersikap SANTUN

Sebarkan artikel ini

BERITAPRESS FAKFAK/Lanunching Mabes Sekretariat Milenial Pasangan Calon Bupati dan Wakil Bupati Fakfak Samaun Dahlan dan Donatus Nimbitkendik, bertepatan dengan Hari Sumpah Pemuda ke-96 tahun 2024.

Launching Mabes Sekretariat tersebut di tandai dengan pembacaan do’a selamat, yang beralamat di RT 17 Kompleks Kebun Kelapa, Distrik Fakfak,(28/10/2024).

Ketua Milenial pemenangan Pasangan Calon Bupati dan Wakil Bupati Fakfak Samaun Dahlan dan Donatus Nimbitkendik, Rahman Patur saat memberikan sambutan mengatakan momen hari ini adalah momen sakral dimana launching Mabes Sekretariat bertepan dengan Hari Sumpah Pemuda ke-96.

“Dengan penuh semangat kinerja kaum milenial dilapangan sesuau target dan sasaran. Kami optimis di hari H akan memberikan kado istimewa untuk Kabupaten Fakfak, Pemuda juga akan mengawal proses pembangunan di atas Tanah Mbaham Matta ini”, Ucapnya.

Calon Bupati Fakfak Samaun Dahlan berpesan kepada kaum Milenial agar tetap bersikap Santun, jangan emosi tapi harus tenang, sesuai dengan jargon kita adalah Santun, (IB).