PALEMBANG | PLN Indonesia Power UPDK Keramasan tidak hanya fokus pada core business pembangkitan, tetapi juga turut membangun perekonomian masyarakat di lingkungan perusahaan melalui program Corporate Sosical Responsibility (CSR).
PLN Indonesia Power UPDK Keramasan ULPL Indralaya turut mendukung geliat ekonomi masyarakat dengan memberikan bantuan CSR kepada Secret Garden yang merupakan Kelompok Budidaya Lebah Kelulut. Acara penyerahan bantuan berlangsung di tempat pengelolaan budidaya lebah kelulut, kelurahan Timbangan, Indralaya, Rabu (3/5).
Total bantuan senilai Rp 30 juta berupa pelatihan dan sarana fasilitas budidaya lebah kelulut tersebut diserahkan langsung oleh Manager PLN Indonesia Power UPDK Keramasan, Erwin Andy Herlambang, kepada Ketua Kelompok Budidaya Lebah Kelulut Secret Garden, Kelurahan Timbangan, Indralaya, Muhammad Husni Thamrin. Turut hadir dalam acara tersebut Kepala Bidang Tata Lingkungan Dinas Lingkungan Hidup Kabupaten Ogan Ilir, Suhaidah.
Dalam sambutannya, Manager PLN Indonesia Power UPDK Keramasan, Erwin Andy Herlambang menyampaikan pemberian bantuan ini sebagai bentuk tanggung jawab perusahaan kepada lingkungan sekitar perusahaan.
“Alhamdulillah hari ini PLN IP UPDK Keramasan, ULPL Indralaya memberikan bantuan kepada Kelompok Budidaya Lebah Madu Kelulut, Kelurahan Timbangan, Indralaya. Bantuan ini sebagai bentuk tanggung jawab perusahaan kepada lingkungan sekitar perusahaan. Semoga bantuan ini dapat menambah peralatan dan fasilitas serta meningkatkan produksi madu kelulut dari kelompok budidaya ini. Harapan kita juga pemberian bantuan ini dapat berkelanjutan sehingga dapat inline dengan program perusahaan,” tutur Erwin.
Sementara, Kepala Bidang Tata Lingkungan Dinas Lingkungan Hidup Kabupaten Ogan Ilir, Suhaidah menyampaikan apresiasi kepada PLN IP UPDK Keramasan atas bantuan CSR yang diberikan.
“Kami menyampaikan apresiasi dan terima kasih kepada PLN IP UPDK Keramasan ULPL Indralaya telah memberikan bantuan serta bersedia memberikan pendampingan kepada salah satu Usaha Mikro Kecil (UMK) yang ada di lingkungan dinas kami. PLN IP UPDK Keramasan ULPL Indralaya memberikan kontribusi yang sangat besar bagi perkembangan unit UMK di lingkungan dinas kami. Semoga ini dapat memberikan manfaat serta meberikan motivasi bagi pelaku UMK untuk dapat mengembangkan usahanya,” ungkap Suhaidah.
Rasa terima kasih juga disampaikan Thamrin, mewakili Kelompok Budidaya Lebah Kelulut Secret Garden.
“Kami menyampaikan rasa terima kasih yang sebesar-besarnya kepada PLN IP UPDK Keramasan ULPL Indralaya. Dengan adanya bantuan ini dapat menambah pengetahuan serta fasilitas bagi pengembangan budidaya lebah kelulut yang kami kelola. Ini menjadi semangat dan motivasi bagi kami agar usaha budidaya madu kelulut ini dapat dipasarkan ke wilayah yang lebih luas,” ucap Thamrin.
Usaha budidaya madu lebah kelulut ini mulai dirintis sejak Agustus 2021. Memiliki tiga lokasi pembudidayaan dengan anggota sebanyak enam orang mampu menghasilkan lima puluh botol madu setiap bulannya ukuran dengan 350ml.
Dalam pengelolaan budidaya madu kelulut ini tidak terlalu menemui kendala yang sulit, hanya dipengaruhi cuaca. Apabila musim penghujan maka jumlah bunga yang nektarnya dimanfaatkan sebagai makanan lebah akan berkurang, sehingga akan berpengaruh pada produksi madu yang dihasilkan.
Dengan adanya bantuan CSR ini diharapkan dapat menambah jumlah produksi madu sebanyak 150 botol dengan omset Rp 15 juta setiap bulannya. Untuk pemasaran madu saat ini meliputi daerah Ogan Ilir dan Kota Palembang. (**)