Scroll untuk baca artikel
Muara Enim

Sinergi dengan PTBA, Pemkab Muara Enim Genjot Pemberdayaan UMKM

×

Sinergi dengan PTBA, Pemkab Muara Enim Genjot Pemberdayaan UMKM

Sebarkan artikel ini

BERITAPRESS.ID, MUARA ENIM | Wakil Bupati (Wabup) Muara Enim, Ir. Hj. Sumarni, M.Si., menegaskan komitmennya dalam merealisasikan salah satu program unggulan dari 100 Hari Kerja Bupati dan Wakil Bupati Muara Enim, yakni pemberdayaan UMKM. Program ini mencakup bantuan modal dengan bunga rendah dan tanpa agunan kepada pelaku usaha mikro, serta fasilitasi, pendampingan, dan pemberian sarana produksi serta alat kerja secara gratis.

Penegasan ini disampaikan Wabup saat menerima audiensi dari PT. Bukit Asam, Tbk. (PTBA) yang dipimpin oleh Weny Yuliastuti, Asisten Manajer Mikro and Small Enterprise Funding, di Ruang Rapat Bupati Muara Enim, Jumat (11/04).

Dalam pertemuan tersebut, Wabup yang didampingi oleh Kepala Dinas Koperasi dan UKM, H. Husin Aswadi, SE., MM., menyoroti pentingnya kolaborasi lintas sektor. Menurutnya, sinergi antara BUMN, BUMD, dan organisasi kepemudaan sangat dibutuhkan untuk melahirkan wirausaha muda yang kreatif dan inovatif.

Wabup juga menekankan pentingnya keberlanjutan program One Village One Product (OVOP) dalam menekan angka kemiskinan serta memperluas promosi produk unggulan lokal hingga ke pasar luar kabupaten.

“Saya mengajak semua pihak terkait untuk mendukung pemberdayaan UMKM secara berkelanjutan di Wilayah Kabupaten Muara Enim,” tegas Wabup.

Sebagai tindak lanjut, sinergi antara Pemkab Muara Enim dan PTBA akan dituangkan dalam bentuk nota kesepahaman (MoU) guna mendukung Visi Misi Muara Enim Bangkit, Rakyat Sejahtera, Maju dan Berkelanjutan (MEMBARA). (*)