Scroll untuk baca artikel
Berita

Satlantas Polres Fakfak Gelar Sosialisasi Operasi Patuh Mansinam 2025 di Jembatan Layang Thumburuni

×

Satlantas Polres Fakfak Gelar Sosialisasi Operasi Patuh Mansinam 2025 di Jembatan Layang Thumburuni

Sebarkan artikel ini

BERITAPRESS.ID, FAKFAK/Dalam rangka Operasi Patuh Mansinam 2025, Satuan Lalu Lintas (Satlantas) Polres Fakfak melaksanakan kegiatan sosialisasi, himbauan, dan pembagian brosur tertib berlalu lintas kepada para pengemudi kendaraan roda empat (R4) dan roda enam (R6). Kegiatan ini berlangsung di Jembatan Layang Pasar Thumburuni, Jalan Macantutul, Fakfak.

Kegiatan tersebut dipimpin langsung oleh Kasat Lantas AKP Bagus Agung Subahendro, S.Trk, S.IK, bersama Kanit Kamsel Aiptu Zainudin Sileuw serta personel Satlantas Polres Fakfak. Fokus utama kegiatan ini adalah meningkatkan kesadaran pengemudi terhadap pentingnya keselamatan dalam berlalu lintas.

Dalam kesempatan tersebut, personel memberikan himbauan agar pengemudi selalu membawa SIM dan surat-surat kendaraan saat berkendara, mematuhi rambu-rambu serta aturan lalu lintas, dan mengutamakan keselamatan penumpang serta pengguna jalan lainnya’ (14/7/2025).

“Kami juga mengingatkan kepada para sopir truk dan kendaraan angkut agar tidak membawa muatan melebihi kapasitas (ODOL) karena dapat membahayakan keselamatan dan merusak infrastruktur jalan,” ujar Kasat Lantas.

Selain itu, pengemudi dihimbau untuk rutin mengecek kondisi kendaraan, termasuk kampas rem, roda, lampu penerangan, dan sistem kemudi, serta memastikan tidak berkendara dalam kondisi mabuk atau terpengaruh alkohol.

Para pengemudi mengapresiasi kegiatan tersebut dan menyampaikan terima kasih atas sosialisasi yang dilakukan oleh Satlantas Polres Fakfak karena sangat membantu dalam meningkatkan kesadaran akan pentingnya tertib berlalu lintas.

Kegiatan berlangsung dalam keadaan aman, tertib, dan lancar, serta menjadi bagian dari upaya Satlantas dalam menekan angka pelanggaran dan kecelakaan lalu lintas di wilayah hukum Polres Fakfak. (IB).