BERITAPRESS, PALEMBANG | Menyambut libur Natal 2024 dan Tahun Baru 2025 (Nataru), PLN Unit Induk Distribusi (UID) Sumatera Selatan (Sumsel), Jambi dan Bengkulu (S2JB) memastikan kesiapan operasional Stasiun Pengisian Kendaraan Listrik Umum (SPKLU) di jalur mudik dan lokasi wisata di wilayah Sumsel.
Ada sebanyak 69 SPKLU yang tersebar di 59 lokasi di Sumatera Selatan dan 19 diantaranya berada di ruas tol Trans Lampung- Sumsel-Prabumulih guna mendukung pemudik dari Pulau Jawa menuju Jambi dan Bengkulu.
General Manager PLN UID S2JB, Adhi Herlambang didampingi Tatang Sutisna, staff operasi waskita sriwijaya tol, Kamis (26/12/2024) melakukan kunjungan ke SPKLU di Rest Area KM 360 Trans Sumatera guna memastikan kesiapan fasilitas tersebut dalam menghadapi lonjakan penggunaan kendaraan listrik selama musim mudik dan liburan.
“Kami ingin memastikan kenyamanan pelanggan saat menggunakan kendaraan listrik, terutama di jalur mudik. Operasional SPKLU di jalur ini menjadi prioritas kami untuk memberikan pengalaman perjalanan yang lebih baik,” terang Adhi Herlambang.
Adhi Herlambang juga memastikan para pemudik kendaraan listrik dari Jakarta hingga Bengkulu dapat mengisi daya dengan mudah.
“Pembangunan SPKLU ini merupakan komitmen kami dalam mendorong kendaraan ramah lingkungan untuk mengurangi emisi karbon dan menciptakan masa depan yang lebih baik,” ungkapnya.
Sementara Tatang Sutisna, staff operasi waskita sriwijaya tol mengatakan adanya program pemerintah yang mengharuskan pihaknya menyediakan SPKLU di jalur Tol mengucapkan terimakasih atas kerjasama yang terjalin dengan PT PLN UID S2JB yang sudah membangun SPKLU.
“Kini untuk kenyamanan pengguna kendaraan listrik di Rest area kami di 360 sudah ada SPKLU untuk itu saya mewakili perusahaan mengucapkan terimakasih dengan adanya sinergi yang baik antara PT PLN UID S2JB dengan Waskita sriwijaya tol atas telah di bangunnya SPKLU ini”terangnya.
Bagi pengguna kendaraan listrik, aplikasi PLN Mobile mempermudah pencarian lokasi SPKLU yang tersebar di Sumatera Selatan, Jambi, dan Bengkulu. Fitur tambahan berupa pop-up call center juga tersedia untuk memberikan informasi dan bantuan dengan menghubungi nomor 0877-1112-123.
Dengan semakin banyaknya SPKLU di seluruh Indonesia, PLN optimis masyarakat akan semakin terdorong untuk beralih ke kendaraan ramah lingkungan. (*)