BERITAPRESS, PAGARALAM | Penjabat (Pj) Walikota Pagar Alam, H Lusapta Yudha Kurnia, yang diwakili oleh Pj Sekretaris Daerah (Sekda) Kota Pagar Alam, Dahnial Nasution, MS.i, menghadiri sidang lanjutan Rapat Paripurna VII Sidang Ke-4 Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD) Kota Pagar Alam. Sidang tersebut berlangsung di ruang sidang utama Sekretariat DPRD Kota Pagar Alam pada Rabu, 14 Agustus 2024.
Sidang paripurna dipimpin oleh Wakil Ketua II, Efsi, dengan didampingi Wakil Ketua I, Hj. Dessy Siska. Agenda sidang mencakup laporan hasil pembahasan komisi-komisi terhadap Rancangan Anggaran Pendapatan dan Belanja Daerah (RAPBD) Perubahan Kota Pagar Alam tahun anggaran 2024 serta pembentukan Panitia Khusus (Pansus) 1 dan 2.
Laporan hasil pembahasan disampaikan oleh juru bicara masing-masing komisi. Juru bicara Komisi 1, Oliviana Arifin, memulai penyampaian, diikuti oleh juru bicara Komisi 2, Dedi Stanza, dan diakhiri oleh juru bicara Komisi 3, H. Massagus Toyib.
Usai laporan hasil pembahasan, sidang dilanjutkan dengan pembentukan Panitia Khusus (Pansus) DPRD Kota Pagar Alam yang disampaikan oleh Sekretaris Dewan DPRD Kota Pagar Alam. (09/PA)

























