Banyuasin

Bupati Banyuasin Tinjau Perbaikan Jalan Tegal Binangun di Rambutan

×

Bupati Banyuasin Tinjau Perbaikan Jalan Tegal Binangun di Rambutan

Sebarkan artikel ini

BERITAPRESS.ID, RAMBUTAN | Bupati Banyuasin Dr H Askolani SH MH didampingi oleh Dinas PUPR Banyuasin dan Camat Rambutan meninjau Jalan Tegal Binangun Jakabaring Kecamatan Rambutan Kabupaten Banyuasin, Jumat (3/10/25).

Peninjauan kondisi jalan ini guna memastikan proses perbaikan yang akan segera dilakukan sesuai dengan kebutuhan spek jalan baik kualitas dan kuantitasnya.

Askolani menjelaskan bahwa Pemerintah Kabupaten Banyuasin melalui Dinas Pekejaan Umum dan Penataan Ruang Kabupaten Banyuasin sudah menganggarkan untuk peningkatan Jalan Poros Tegal Binangun melalui dana bantuan keuangan bersifat khusus dari Pemerintah Provinsi Sumatera Selatan tahun anggaran 2025.

Untuk proses perbaikan jalan insha Allah akan dilaksanakan pertengahan bulan Oktober 2025 dengan Panjang 660 Meter dan Lebar 6 Meter.

Askolani berharap agar masyarakat Tegal Binangun dan sekitarnya dapat sabar menantikan hasil jalannya. “Insha Allah sebentar lagi, jalan bisa tepat waktu dikerjakan perbaikannya,” jelasnya.

Dalam hal ini, Pemkab Banyuasin akan terus mengawal proses perbaikan jalan agar masyarakat nyaman dalam menggunakan jalan Tegal Binangun.

Disambut baik oleh Camat Rambutan Mursal Marsup SAg MHi, atas nama masyarakat Kecamatan Rambutan kami mengucapkan terimakasih dan perbaikan jalan Tegal Binangun merupakan sesuatu yang telah dinanti-nantikan oleh masyarakat. (ril)