BERITAPRESS.ID, PALI | Dalam rangka menyerap aspirasi masyarakat, anggota DPRD Kabupaten PALI Dapil 3 Kecamatan Penukal Utara menggelar reses di Balai Desa Tempirai Timur, Selasa (18/2/2025).
Reses ini dipimpin oleh H. Amran, SH dari Partai Bulan Bintang, didampingi Maulani, SM dari Partai Golkar, serta Ragil Saputra, SH dari PDI Perjuangan. Kehadiran mereka disambut antusias oleh masyarakat yang bersemangat menyampaikan berbagai usulan untuk pembangunan tahun 2026.
H. Amran, yang juga anggota Komisi II bidang Pembangunan DPRD PALI, menegaskan bahwa reses adalah kewajiban DPRD untuk bertatap muka langsung dengan masyarakat.
“Aspirasi masyarakat dapat terserap dengan baik dan akan diusulkan ke Pemda PALI untuk direalisasikan pada pembangunan tahun mendatang,” ujar H. Amran.
Ia menambahkan, salah satu usulan yang menjadi prioritas utama adalah pembangunan jalan lingkar sepanjang 2 km dengan lebar sekitar 4 meter di pesisir Danau Padang Tempirai.
“Yang lebih mendesak dan dibutuhkan masyarakat yaitu pembangunan jalan lingkar di sepanjang pesisir Danau Padang Tempirai,” jelasnya.
Menurutnya, rencana pembangunan ini telah disepakati oleh para kepala desa dan masyarakat dari Desa Tempirai Timur, Tempirai Utara, dan Tempirai.
“Yang terpenting ada usulan dan kesepakatan, lalu akan kita ajukan sebagai skala prioritas,” imbuhnya.
Pembangunan jalan lingkar ini diharapkan dapat menjadi akses jalan alternatif bagi masyarakat, mengingat jalan utama yang ada saat ini sudah mengalami kepadatan lalu lintas. Selain itu, jalan ini juga akan berfungsi sebagai turap penahan tanah dan bendungan untuk mengurangi risiko banjir di wilayah sekitar Danau Padang Tempirai.
Lebih jauh, proyek ini juga berpotensi mengembangkan pesona wisata alam di kawasan tersebut, yang nantinya dapat menjadi daya tarik bagi wisatawan.
H. Amran dan anggota DPRD PALI Dapil 3 bersama para kepala desa se-Tempirai Raya mengajak masyarakat untuk memberikan dukungan penuh agar pembangunan ini dapat terealisasi pada tahun 2026.
Camat Penukal Utara, Fahrudin Lamsil, turut mengapresiasi kepedulian para legislator yang selalu merespons aspirasi masyarakat.
Dengan adanya sinergi antara pemerintah dan masyarakat, diharapkan pembangunan jalan lingkar ini dapat memberikan manfaat besar bagi warga Tempirai Raya.