FakfakPapua

Waspada! Penipuan Mengatasnamakan Kapolres Fakfak Marak di WhatsApp, Humas Polres Fakfak Minta Warga Proaktif Melapor

×

Waspada! Penipuan Mengatasnamakan Kapolres Fakfak Marak di WhatsApp, Humas Polres Fakfak Minta Warga Proaktif Melapor

Sebarkan artikel ini

BERITAPRESS, ID FAKFAK/Masyarakat diimbau untuk meningkatkan kewaspadaan menyusul munculnya aksi penipuan yang mencatut nama dan foto profil Kapolres Fakfak AKBP Hendriyana, SE., M. Si. Pelaku diketahui menggunakan media sosial WhatsApp untuk melancarkan aksinya dengan menyasar sejumlah warga.

​Menanggapi hal tersebut, Kapolres Fakfak melalui Kasi Humas Polres Fakfak, IPTU I Putu Ajustya Sandivtha, S.H., menegaskan bahwa pesan-pesan yang beredar tersebut adalah HOAX atau penipuan murni, (26/1/2036).

​Berdasarkan laporan yang diterima, pelaku menjalankan aksinya dengan cara. ​Identitas Palsum nggunakan nomor WhatsApp dengan foto profil dan nama Kapolres Fakfak atau pejabat Polri lainnya untuk meyakinkan korban.

​Permintaan Dana oleh pelaku menghubungi korban dan meminta sejumlah uang atau transfer dana dengan dalih keperluan mendesak atau kepentingan kedinasan tertentu.

Pendekatan Persuasif karena berpura-pura mengenal korban atau menggunakan bahasa yang formal namun menekan agar korban segera mengirimkan uang.

​IPTU I Putu Ajustya Sandivtha, S.H. meminta agar masyarakat tidak mudah percaya pada pesan singkat yang meminta uang, siapa pun yang mengaku sebagai pengirimnya.

​”Kami tegaskan bahwa Kapolres maupun pejabat Polres Fakfak lainnya tidak pernah meminta uang atau fasilitas apa pun melalui pesan WhatsApp kepada masyarakat. Jika menerima pesan serupa, jangan langsung percaya. Silakan lakukan konfirmasi terlebih dahulu,” ujar Kasi Humas. (IB).

Fakfak

BETITAPRESS, ID FAKFAK/Nasib pilu menimpa ratusan siswa di…