Scroll untuk baca artikel
Berita

Resmi! KPU Fakfak Serahkan Salinan Keputusan Penetapan Bupati dan Wakil Bupati Terpilih Pilkada 2024

×

Resmi! KPU Fakfak Serahkan Salinan Keputusan Penetapan Bupati dan Wakil Bupati Terpilih Pilkada 2024

Sebarkan artikel ini

BERITAPRESS FAKFAK/ Komisi Pemilihan Umum (KPU) Kabupaten Fakfak, telah resmi menyerahkan salinan Keputusan Penetapan Kepala Daerah Terpilih 2024 kepada Pasangan Nomor Urut 02, Samaun Dahlan dan Donatus Nimbitkendik.

Penyerahan salinan keputusan tersebut dilangsungkan di Gedung KONI Kabupaten Fakfak dan dikawal masa pendukung,(7/2/2025).

Ketua KPU Fakfak, Hendra J C Talla dalam sambutannya menyampaikan rasa syukur alhamdulillah telah melaksanakan tahapan Pilkada 2024 sesuai PKPU Nomor 18 yang mana rangkaian tersebut setelah penetapan semalam, perintah dari Undang-undang maka kami harus menyerahkan salinan keputusan, berita acara, dan dokumen pengusungan pengangkatan sampai ke pelantikan.

Usai itu menyerahkan ke DPRD Kabupaten Fakfak dan nantinya DPRD melakukan rapat paripurna meskipun rangkaian yang cukup panjang, namun Alhamdulillah kami mampu mengakhirinya dengan amat baik dan tuntas, Ucapnya.

“Karena setelah diserahkan nantinya dokumen ke DPRD maka langsung otomatis menjadi tanggung jawab DPRD untuk diteruskan sampai pada pelantikan Bupati dan Wakil Bupati terpilih,”.

Pria asal SBB itu juga menyampaikan ucapan selamat atas terpilihnya Bupati Fakfak dan Wakil Bupati Fakfak periode 2025 – 2029 dalam kontestasi Pilkada 2024, Tutupnya.(IB).