BERITAPRESS, ID FAKFAK/Suasana Kota Fakfak mendadak meriah dengan tabuhan perkusi dan harmoni musik tiup dalam acara bertajuk “Parade Drumband Fakfak Membara”.
Kegiatan yang melibatkan sekitar 1.000 peserta ini resmi dilaksanakan pada Jumat (30/01/2026), dengan rute dimulai dari Halaman Pasar Ikan Tanjung Wagom dan berakhir di Taman Kota RTH Ma’ruf Amin.
Dalam laporannya, Ketua Panitia, Yati La Hadalia, menyampaikan bahwa ajang ini merupakan kegiatan perdana yang diselenggarakan di Kabupaten Fakfak. Ia menekankan bahwa tujuan utama kegiatan ini adalah untuk membangkitkan kreativitas generasi muda sekaligus menghibur masyarakat luas.
”Kegiatan ini adalah wadah untuk meningkatkan semangat kebersamaan dan menumbuhkan bakat seni musik bagi generasi muda di Fakfak,” ujar Yati La Hadalia.
Laporan panitia mencatat sebanyak 19 unit drumband turut serta memeriahkan parade ini, yang terdiri dari berbagai jenjang sekolah, mulai dari tingkat SD, SMP, hingga SMA/SMK sederajat. Beberapa sekolah yang berpartisipasi antara lain:
- Tingkat SD: SD Inpres 1 Bomberay, SD YPPK Fatima, SD Inpres 1 Wagom, SD Inpres Dulanpokpok, SD Inpres Kayu Merah, SD Negeri 1 Fakfak, SD Yapis Merapi, dan SD Yapis 01 Fakfak.
- Tingkat SMP: SMP Negeri 6 PGRI, SMP Negeri 2 Fakfak, SMP YPPK St. Donbosco, SMP Negeri 1 Fakfak, SMP YPPK Fakfak, dan MTs Negeri Fakfak.
- Tingkat SMA/SMK: SMP Yapis 01 Fakfak, SMA Negeri 1 Fakfak, SMK Yapis Fakfak, Madrasah Aliyah Negeri Fakfak, dan SMA Negeri 2 Fakfak.
Total peserta yang mencapai 1.000 orang ini didampingi oleh 27 panitia pelaksana yang memastikan kelancaran acara di lapangan.
Yati La Hadalia juga memberikan apresiasi setinggi-tingginya kepada jajaran pemerintah daerah, aparat keamanan, serta para donatur yang telah mendukung suksesnya acara ini.
”Meskipun terdapat beberapa kendala teknis di lapangan, namun berkat kerja sama tim dan dukungan semua pihak, acara dapat berjalan dengan tertib, aman, dan lancar,” tambahnya.
Kegiatan ini diharapkan menjadi agenda rutin di masa mendatang sebagai bentuk kontribusi positif bagi pengembangan bakat anak muda dan daya tarik wisata lokal di Kabupaten Fakfak. (IB).










































