Scroll untuk baca artikel
Politik

Orasi Anita di Muba : Masyarakat Sumsel Masih Butuh Program “Berobat dan Sekolah Gratis”

×

Orasi Anita di Muba : Masyarakat Sumsel Masih Butuh Program “Berobat dan Sekolah Gratis”

Sebarkan artikel ini

BERITAPRESS, MUBA | Kunjungi masyarakat di Kecamatan Babat Toman, Kabupaten Musi Banyuasin (Muba), Rabu (16/10/2024). Calon Gubernur Sumatera Selatan (Sumsel) , H. Mawardi Yahya, dan pasangannya calon Wakil Gubernur Sumsel,Hj RA Anita Noeringhati, memperkenalkan program-program unggulan mereka yang di sambut gemuruh masyarakat yang hadir.

Pasangan yang mengusung jargon “Sumsel Bangkit dan Kembalikan Program Sekolah serta Berobat Gratis” di Pilgub sumsel 2024 ini menekankan bahwa meskipun program yang mereka tawarkan dianggap sebagai program “jadul” oleh sebagian pihak, nyatanya program tersebut sangatlah dibutuhkan oleh sebagian besar masyarakat Sumsel saat ini.

Dalam orasinya, RA Anita Noeringhati menegaskan bahwa salah satu fokus utama dari program mereka adalah mengembalikan program pendidikan dan kesehatan gratis yang sebelumnya sudah dirasakan masyarakat sumsel di era Alex Noerdin.

“Pendidikan dan Berobat Gratis bukan sekadar janji, ini adalah kebutuhan dasar masyarakat yang harus dipenuhi oleh pemerintah. Kita ingin masyarakat Sumsel kembali merasakan manfaat besar dari program ini,” tegasnya.

Selain itu, Anita juga menegaskan pentingnya mengembalikan kejayaan Sriwijaya FC (SFC), yang menurutnya merupakan kebanggaan masyarakat Sumatera Selatan.

“SFC harus kita dorong kembali menjadi klub sepak bola yang disegani, baik di tingkat nasional maupun internasional. Ini adalah kebanggaan Sumsel yang tidak boleh hilang,” ucapnya.

Sementara calon gubernur Sumatera Selatan, H Mawardi Yahya juga menjelaskan bahwa program unggulan mereka tidak hanya terbatas pada sektor pendidikan dan kesehatan. Mereka membawa 12 program unggulan yang dirancang untuk membangkitkan kembali kejayaan Sumsel, di antaranya adalah pembangunan infrastruktur dan penyediaan lapangan kerja bagi generasi milenial dan Gen Z.

“Pembangunan infrastruktur juga menjadi fokus penting, kami juga jika nanti terpilih dan dipercaya sebagai Gubernur dan Wakil Gubernur Sumsel mendatang berencana untuk menyiapkan berbagai infrastruktur penunjang, seperti jalan, jembatan, dan sarana transportasi umum yang lebih baik. Infrastruktur yang memadai diharapkan dapat menunjang aktivitas ekonomi dan kesejahteraan masyarakat Sumsel secara keseluruhan,” pungkas Mawardi.

Berdasarkan pantauan di lapangan, ribuan masyarakat Kecamatan Babat Toman antusias menyambut pasangan Mawardi Yahya dan RA Anita Noeringhati. Kehadiran warga ini menjadi indikasi kuat bahwa program-program yang ditawarkan menarik perhatian dan dukungan masyarakat setempat.

Selain itu, pasangan ini juga menekankan bahwa mereka siap mengembalikan kejayaan Sriwijaya FC (SFC), klub sepak bola kebanggaan Sumatera Selatan, yang kini dinilai tengah mengalami penurunan prestasi. (ril)