Scroll untuk baca artikel
Palembang

Lurah Lima Ilir Harap Ketua RT Terpilih Bisa Bersinergi dengan Pemerintah

×

Lurah Lima Ilir Harap Ketua RT Terpilih Bisa Bersinergi dengan Pemerintah

Sebarkan artikel ini

BERITAPRESS.ID, PALEMBANG | Pemilihan Ketua RT 10 RW 03 Kelurahan Lima Ilir, Kecamatan Ilir Timur II, Palembang, untuk masa bakti 2025-2030 berlangsung dengan antusiasme tinggi. Puluhan warga berbondong-bondong datang ke lokasi pemilihan yang digelar secara terbuka demi menjamin transparansi proses demokrasi tingkat lingkungan.

Lurah Lima Ilir, Rosmala Dewi SE, MSi, NLP, berharap ketua RT terpilih nantinya bisa berkolaborasi dengan pemerintah serta menjalankan program-program yang berdampak positif bagi masyarakat.

“Kami berharap nantinya ketua RT terpilih ini akan bersinergi seperti RT-RT lainnya. Sehingga apa yang menjadi program dari pemerintah dapat didukung oleh masyarakat melalui sosialisasi dari RT setempat,” ujar Rosmala saat menghadiri pemilihan di aula TK DW Palembang, Ahad (16/2/2025).

Ia juga menyampaikan bahwa masih ada 10 RT dan satu RW yang belum melaksanakan pemilihan, sementara RT dan RW lainnya di Kelurahan Lima Ilir sudah menyelesaikan proses tersebut.

Pemilihan ini dilakukan secara terbuka agar masyarakat bisa melihat langsung prosesnya dengan transparan. Bahkan, konsep pemungutan suara dibuat mirip dengan Pemilu Presiden, termasuk penggunaan bilik suara.

“Saya berharap melalui pemilihan yang baik ini, didapatkan pemimpin RT yang baik dan mengayomi masyarakat di lingkungannya,” tambahnya.

Rosmala juga menegaskan bahwa warga yang belum menerima undangan tetap dapat ikut memilih dengan membawa Kartu Keluarga (KK) sebagai bukti domisili di RT tersebut selama minimal satu tahun.

“Kami berharap pemilihan RT ini dapat berjalan baik dan lancar. Kami juga berharap pemilihan RT selanjutnya dapat juga berjalan lancar,” pungkasnya.