BERITAPRESS, PALI | Sebagai bentuk kepedulian kepada masyarakat sekitar dan petani dalam menghadapi kemarau, Bomba Grup melalui PT Golden Blossom Sumatra menyalurkan ribuan liter air bersih. Hal ini berbarengan dengan peresmian mesin pengelolaan air bersih.
“Kita resmikan mesin pengelolaan air bersih dan air minum untuk keryawan dan masyarakat sekitar,” kata Direktur GBS, Noly Hendri di Kabupaten Pali, Sumatera Selatan, Selasa (26/9/2023).
Noly menjelaskan mesin penyediaan air bersih ini merupakan inovasi dengan Andrichtech untuk membantu memecahkan masalah kualitas air bersih di lahan gambut.
“Kita tahu air di lahan gambut kulitasnya kurang baik. Kita siapkan alatnya untuk menjadi air yang layak dan baik. Itu untuk keperluan MCK maupun dikonsumsi,” tegasnya.
Dalam peresmian tersebut Noly Hendry didampingin oleh salah satu Deputy Bomba Grup Ferry Juliantono dan jajaran management PT GBS.
Dijelaskannya, untuk bisa mengakomodir kebutuhan masyarakat kapasitas tangki akan ditambah. “Ini merupakan percontohan. Jika berjalan maksimal kita tingkatkan kapasitas dan area yang lebih luas,” ungkapnya.
Fery Joko menilai penyediaan air bersih ini sesuai dengan visi perusahaan yang peduli terhadap alam dan lingkungan sekitar.
“Ini juga sesuai dengan indikator enviromental, sustainibility dan governance yang penting untuk menjadi green company,” kata Ferry Juliantono. (*)