FakfakPapua

Duka Mendalam di Fakfak, Letkol Inf Wahlin Rahman Lepas Kepergian Serda Darwin Ginuny dengan Upacara Militer

×

Duka Mendalam di Fakfak, Letkol Inf Wahlin Rahman Lepas Kepergian Serda Darwin Ginuny dengan Upacara Militer

Sebarkan artikel ini

BERITAPRESS, ID FAKFAK/Suasana khidmat menyelimuti prosesi pemakaman militer Serda Darwin Ginuny yang dipimpin langsung oleh Komandan Kodim (Dandim) 1803/Fakfak, Letkol Inf Wahlin Rahman, S.Pd. Upacara ini digelar sebagai bentuk penghormatan tertinggi negara atas dedikasi dan pengabdian almarhum selama masa hidupnya, Senin (26/1/2026).

​Almarhum Serda Darwin Ginuny merupakan anggota aktif Kodim 1715/Yahukimo. Ia menghembuskan napas terakhir pada Jumat pagi (23/1) pukul 07.15 WIT di Rumah Sakit Umum Dekai, Kabupaten Yahukimo, pada usia 23 tahun. Kepergian sosok muda ini meninggalkan duka mendalam bagi keluarga, terutama seorang istri dan satu orang anak yang ditinggalkan.

​Dalam amanatnya, Letkol Inf Wahlin Rahman menyampaikan bahwa TNI AD kehilangan salah satu putra terbaiknya.

​”Almarhum dikenal sebagai prajurit yang memiliki loyalitas tinggi, berdedikasi, serta sangat bertanggung jawab dalam setiap tugas yang diembannya,” ujar Dandim.

​Mewakili seluruh keluarga besar Kodim 1803/Fakfak dan institusi TNI, Dandim menyampaikan belasungkawa yang sedalam-dalamnya kepada keluarga almarhum. Ia berharap keluarga yang ditinggalkan diberikan kekuatan dan ketabahan dalam menghadapi ujian ini.

​”Saya mengajak kita semua untuk senantiasa mendoakan almarhum agar mendapatkan tempat terbaik di sisi Tuhan Yang Maha Esa. Kepada keluarga, semoga diberikan keikhlasan dan kesabaran,” pungkasnya.

​Upacara pemakaman militer ini bukan sekadar tradisi, melainkan simbol penghargaan negara terhadap pengorbanan prajurit yang telah mewakafkan dirinya untuk menjaga kedaulatan NKRI. Tembakan salvo ke udara mengiringi peristirahat terakhir Serda Darwin Ginuny, menandai tuntasnya tugas mulia sang prajurit di dunia, (IB).